Home / Rubrik / Berita

Kapan Saat yang Tepat Tunaikan Zakat Mal

gambar-headline
Indonesia Post Views: 561

Dalam Islam jenis zakat ada banyak selain zakat fitrah ada juga zakat mal. Zakat mal itu sendiri bertujuan untuk membersihkan diri dari harta yang kita punya. Harta yang dikeluarkan zakatnya harus memenuhi syarat berdasarkan ketentuan syariat Islam. Syarat harta yang dimiliki yaitu milik penuh, halal, haul dan nisabnya cukup. 

 

Jenis zakat mal itu sendiri diantaranya ialah zakat perak, emas dan logam mulia, zakat uang dan surat berharga, zakat pertanian, perkebunan dan kehutanan, zakat perniagaan, zakat pertambangan, zakat perindustrian, zakat rikaz dan zakat pendapatan barang dan jasa. 

 

Untuk membayar zakat mal tidak dibatasi oleh waktu. Berbeda dengan zakat fitrah yang harus ditunaikan di bulan Ramadhan. 

 

Lalu kapan saat tepat tunaikan zakat mal? 

 

Kita bisa menunaikan zakat mal apabila telah mencapai nisab dan sudah tersimpan satu tahun maka harta yang dipunyai oleh seorang muslim wajib untuk dizakatkan.

 

Akan tetapi terdapat juga zakat mal yang bisa ditunaikan langsung ketika menerima pendapatan pada bulan tersebut, ialah zakat penghasilan. 

 

Dalam menunaikan zakat penghasilan bisa dilaksanakan setiap bulan, dengan tujuan supaya meringankan. Namun kita juga bisa menggabungkan dalam satu tahun dan bisa ditunaikan zakatnya pada akhir tahun. 

 


Author

img-author

Ridho Nur Hidayatulloh

5 bulan yang lalu