Home / Rubrik / Berita

Rumah Yatim Jateng Bantu Percepat Renovasi Masjid Istiqomah di Desa Babakan Tegal

gambar-headline
Jawa Tengah Post Views: 14

Rumah Yatim cabang Jawa Tengah memberikan bantuan bahan bangunan untuk Masjid Istiqomah yang berlokasi di Desa Babakan, Kecamatan Kramat, Kabupaten Tegal.

Bantuan berupa semen ini diberikan untuk membantu mempercepat proses renovasi masjid yang berjalan lama karena terkendala biaya.

 

Kepala cabang Rumah Yatim Jawa Tengah, Saefudin mengatakan, keberadaan masjid Istiqomah di desa tersebut memiliki dua fungsi. Selain digunakan untuk ibadah, masjid tersebut juga digunakan untuk madrasah sebagai sarana belajar agama anak-anak. Namun karena tempatnya kecil maka masjid tersebut diperluas agar bisa menampung banyak orang.

 

“Masjid ini punya dua fungsi, selain buat ibadah, tempat ini juga dipakai jadi madrasah buat anak-anak ketika menjelang sore,” jelasnya

 

Saefudin menambahkan jika bantuan yang diberikan disesuaikan dengan apa yang sedang dibutuhkan masjid saat itu. 

 "Mudah-mudahan bantuan ini bisa membantu mempecepat renovasi masjid, agar warga disana bisa segera menggunakannya untuk beribadah bersama, dengan kondisi masjid yang lebih nyaman dari sebelumnya,"ujarnya. 

Ia pun berharap, bantuan ini menjadi amal jariyah untuk para donatur yang telah memberikan bantuan ini melalui Rumah Yatim.

 

.


Author

img-author

Sinta Guslia

2 minggu yang lalu