Rumah Yatim sebagai Lembaga Amil Zakat Nasional Yang telah berkecimpung selama 17 tahun di dunia philatropi, peka melihat perkembangan digitalisasi financial technologi saat ini sangat tertarik untuk mengajak generasi muda menjadi jiwa-jiwa sosial yang menciptakan perubahan, khususnya dalam kualitas kelayakan hidup umat melalui program #Affiliatorkebaikan dimana, dalam program ini masyarakat yang telah memenuhi syarat dapat berperan aktif dalam pengumpulan dana zakat infak sodakoh dari relasi-relasi yang ada di sekitar kita.
Seperti Kita Ketahui tujuan utama dari zakat dalam Islam adalah untuk membantu fakir miskin serta dhuafa. Zakat juga bertujuan untuk mengurangi kesenjangan sosial, mendorong persatuan dan kesatuan, serta menjaga kestabilan sosial. Dalam arti lain, zakat merupakan wujud solidaritas sosial dalam agama Islam yang menuntut kepedulian umat Muslim terhadap sesama yang membutuhkan.
Oleh karena itu, Rumah Yatim mengajak seluruh masyarakat indonesia yang sudah cukup umur dan memenuhi syarat ,untuk segera mendaftarkan diri menjadi #Affiliatorkebaikan, untuk ciptakan jutaan senyuman serta ringankan bebab mereka yang membutuhkan
Bagi anda yang bersedia untuk menjadi #Affiliatorkebaikan Rumah Yatim, dapat mengisi formulir di link berikut: Formulir Pendaftaran
Bersama kita bisa menciptakan masyarakat yang lebih baik, di mulai dari menjadi #Affiliatorkebaikan : share link donasi berbuah kebaikan dan keberkahan
Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Saudara Fina Robbani nomor WA. 082153238307
Bagi anda yang sudah mendaftar menjadi #Affiliatorkebaikan , akan diberikan pembekalan mengenai bagiamana sistematika kerja dari #Affiliatorkebaikan ini oleh team Rumah yatim, sehingga dapat tercipta sinergi dan koordinasi yang baik, dan team building yang tepat.
#Affiliatorkebaikan adalah masyarakat umum yang belum terkait perjanjian sebagai karyawan ataupun Volunteer Rumah Yatim.
#Affiliatorkebaikan akan menawarkan zakat maal , infak sodakoh umum serta dana sosial keagamaan lainnya, dengan cara share link donasi website rumah-yatim.org.
#Affiliatorkebaikan Dalam setiap bulan nya akan mendapatkan ujroh sebesar 5% dari total penghimpunan yang dikumpulkan setiap bulan sesuai dengan yang terekam oleh sistem website rumah-yatim.org. Ujroh akan ditransfer ke rekening #Affiliatorkebaikan paling lambat tanggal 10 bulan berikutnya.
Pembayaran ujroh ini diambil dari hak amil, karena setiap #Affiliatorkebaikan akan tercatat sebagai amilin Rumah Yatim.
Lama perjanjian maksimal 6 (enam) bulan setelah MOU ditandatangani dan akan diperpanjang sesuai pertimbangan dari Rumah Yatim.
Setiap #Affiliatorkebaikan yang sudah terdaftar resmi dan menandatangani Perjanjian Kerjasama akan diberikan sebuah akun resmi di website rumah-yatim.org dimana nantinya akun tersebut akan menjadi refferensi penentuan ujroh, dan otomatisasi rekap penghimpunan yang telah dilakukan oleh setiap #Affiliatorkebaikan setiap bulannya (seperti seller center di market place)
Konten yang akan di share, serta link yang sesuai dengan konten terkait akan disiapkan oleh team Rumah Yatim sehingga para #Affiliatorkebaikan dengan mudah tinggal share konten yang telah disediakan dengan tag link sesuai tema, dapat di share di Instagram Stories, Instagram Bio (dengan mengunakan linktree atau milkshake ), Facebook Status.
Akumulasi donasi akan berdasarkan data yang terekam pada sistem website , pada masing-masing akun #Affiliatorkebaikan sesuai dengan jumlah link yang telah di share dan konversi yang di hasilkan.