Home / Rubrik / Berita

Waspada Hipoglikemia dengan Beberapa Cara Ini

gambar-headline
Indonesia Post Views: 171

Hipoglikemia atau kondisi gula darah rendah pada seseorang ialah suatu kondisi pada saat kadar gula atau glukosa darah lebih rendah di bawah kisaran standar. Jika kadar gula darah rendah tubuh, kita akan merasakan kekurangan energi untuk melaksanakan aktivitas 

 

Glukosa yaitu sumber energi utama tubuh yang bisa diperoleh seseorang dari makan makanan sumber karbohidrat, contohnya nasi. Selain dari makanan, glukosa pun diproduksi oleh liver atau hati secara alami. 

 

Kondisi seseorang dengan gula darah rendah rentan terjadi oleh penderita penyakit diabetes. Akan tetapi beberapa kondisi lain atau penggunaan obat tertentu juga bisa menyebabkan gula darah menjadi rendah untuk orang yang tidak menderita diabetes. 

 

Terdapat beberapa gejala yang dapat dideteksi sebagai tanda dari hipoglikemia. Pada umumnya gejala dapat dirasakan secara tiba-tiba atau berkembang perlahan. Berikut ini adalah beberapa gejala yang dapat menjadi tanda dari hipoglikemia, diantaranya ialah berkeringat dingin, jantung berdebar-debar, bibir kesemutan, merasa lapar, mudah marah, gangguan penglihatan, sulit konsentrasi, mabuk, bahkan kehilangan kesadaran. 

 

Berikut ini beberapa cara untuk waspada dan mencegah hipoglikemia untuk seseorang pengidap penyakit gula. 

 

1. Secara Rutin memerikasa kadar gula darah dan ketahuilah gejala hipoglikemia supaya cepat teratasi. 

 

2. Makan makanan sehat dan bergizi seimbang atur dengan jadwal makan yang sehat. Cari pengetahuan lebih lanjut tentang rekomendasi makanan tersebut. 

3. Bisa dengan meminum obat pengontrol gula darah secara teratur dan dosis yang sesuai. 

 

4. Lebih baik untuk tidak melakukan aktivitas yang berlebihan sampai yang mengakibatkan kelelahan. 

 

5. Melaksanakan pengecekan rutin ke dokter.

 

6. Apabila berkegiatan di luar rumah, harus membawa cemilan atau minuman manis.

 

7. Jangan meminum minuman beralkohol. 

 

8. Bisa makan makanan yang memiliki kandungan karbohidrat sebelum melakukan olahraga ringan. Hal tersebut bermaksud agar mengurangi risiko terjadinya hipoglikemia.

 

9. Bisa mengonsumsi camilan dengan kandungan karbohidrat sebelum tidur. Supaya mencegah gula darah turun terlalu rendah ketika tidur.

 

Sedangkan untuk seseorang yang tidak menderita penyakit gula, hipoglikemia bisa dicegah dengan melakukan beberapa cara. Salah satunya ialah dengan memakan cemilan manis sesekali. 

 

Akan tetapi alangkah baiknya kita memeriksakan kondisi dan bertanya kepada dokter tentang apa penyebab hipoglikemia sebenarnya dan bagimana cara mencegahnya.

 


Author

img-author

Ridho Nur Hidayatulloh

7 bulan yang lalu